Wednesday, May 30, 2012

Cat.. I'm waiting for you !!!

matt sedang menanti kucing, berharap akan lewat :)
12 Month Old 
seperti biasa, aku selalu mengenalkan matt pada alam sekitar, setiap benda yang dia lihat, baik tumbuhan, hewan, maupun jenis benda mati.

yang matt paling suka dari keseluruhannya adalah ketika matt melihat kucing. kebetulan ada beberapa kucing wara wiri didepan rumah kami.

sebelumnya saya selalu mengatakan " CAT " dalam bahasa inggris yang berarti kucing, berulang-ulang saya menyebutnya sehingga matt mudah menghafalkannya. kemudian saya mempraktekkan beberapa jenis suara kucing, supaya matt lebih mengenal dan mengingat dalam memory nya kalau itu suara kucing.

Ilustrasi Kucing :) tapi kucing disekitar rumah tak sebagus kucing ini :P

ketika saya menyebut atau memanggil kucing, matt sangat antusias melihat kekiri dan kekanan, berharap kucing segera lewat.

matt melihat serius kucing yang segera lewat 


ketika kucing itu lewat, kepala matt akan mengikuti sampai kucing itu pergi, tak terlihat oleh mata. matt tak mau lepas dari pandangannya, bahkan ingin tau kemana kucing itu pergi.


matt excited dengan kucing yang lewat kesana kemari

yang membuat matt sangat excited pada kucing karena kucing merupakan hewan bergerak, dan memiliki rupa yang lucu, sampai sekarang matt memiliki ketertarikan tinggi terhadap kucing.

tapi satu hal, matt hanya dapat melihatnya dengan jarak jauh. saya tidak mengijinkan matt untuk melihat dalam jarak dekat apalagi menyentuhnya. karena kucing disekitar rumah tidak terlalu terurus, selain itu kucing  memiliki bulu yang mudah rontok, yang saya takutkan bakteri tersebut bisa menimbukan penyakit terhadap matt.

matt melihat kucing denggan jarak yang lebih jauh 


jadi matt dapat melihatnya dari balkon rumah kami, atau duduk manis diteras. terkadang matt menunggu sampai beberapa lama, tapi kucing tak kunjung lewat, kemudian dia akan duduk menunggu kembali di esok hari nya. :)

dan sekarang matt tau kalau cat itu kucing, bahkan terkadang matt suka menirukan suara " meong " yang saya buat. meskipun belum jelas, tapi ngarahnya sudah benar, perlahan-lahan matt akan mulai berbicara dengan baik :D

Ok, nanti mommy akan mengenalkan doggy ya matt..sebagai binatang selanjutnya :P


No comments:

Post a Comment