Sunday, January 13, 2013

Arti sebuah Nama - Matthew Harren Kartawidjaja


Kebanggan tersendiri bagi orang tua jika anaknya bisa menyebutkan namanya sendiri. nama dari hasil pemberian orang tuanya. bukan sekedar nama. tapi nama memiliki arti yang dasyat, dimana melalui nama berharap anak tersebut memiliki karakter, atau menjadi sesuai harapan dengan nama yang diberikannya.

sebelumnya, Nama Matthew bukan secara kebetulan kami memberikannya. tetapi tidak juga direncanakan jauh-jauh hari sewaktu saya hamil masih dalam hitungan minggu. Bagaimana awal mula nama Matthew menjadi milik anak pertamaku??

beberapa kali kami berusaha mencari nama melalui buku nama. meminjam buku dari teman, sampai membeli langsung dari gramedia. Harga yang tidak murah, tapi dengan maksud hati membelinya agar kami mencari nama untuk anak pertama kami dirumah agar lebih tenang dan santai. tidak tergesa-gesa agar semuanya sesuai harapan.

Tapi anehnya, seluruh buku, kami buka lembar per lembar tidak ada yang mengena di hati, dari A-Z tidak ada yang nyangkut dalam benak kami. tidak ada yang special. hmm... ternyata sulit ya mencari sebuah nama. atau saya dan harya yang terlalu banyak seleksi?? banyak maunya?? ntahlah sampai usia Matt mau menginjak 8 bulan dalam kandungan saya, tetap saja kami belum menemukannya.

Eh.. Nama itu muncul dengan cara tak terduga. datang sendiri dengan caranya sendiri. tak perlu mengobrak-ngabrik buku, mengacak buku, membacanya sampai lelah. kenapa saya mengatakannya demikian?? begini ceritanya...

Suatu hari, kandungan saya berusia 8 bulan, ketika itu kami sedang mencari kaset CD music classic untuk menambah koleksi CD saya, dimana setiap malamnya saya selalu memperdengarkan musik itu kepada janin yang berada dalam kandungan saya.

Jadi kami memilih ke Mother Care, karena sebelumnya kami membeli CD musik klasik disana. sambil memilih kaset, terdengar olehku dan Harya nama " Matthew... Matthew... " dimana sang ibu memanggil putranya yang sedang berlari. sejenak aku terdiam, sambil melihat anak itu. aku menghentikan pencarian kasetku, seolah aku terpaku dengan nama itu. langsung terbesit dalam pikiranku. Namanya indah sekali.. aku ingin memberikan nama itu kepada putraku yang masih dalam kandunganku. ketika dia lahir nanti, aku ingin memberikannya. - semua itu hanya masih dalam pikiranku, dan belum kudiskusikan secara resmi dengan harya suamiku.

Bergegas aku memilih kaset dan membayarnya. langkahku dan suamiku segera meninggalkan toko perbelanjaan bayi yang terkenal mahal itu, dan segera kami perbincangkan nama indah " Matthew " yang sangat berkesan. ntah kenapa aku dan suamiku setuju dengan nama " Matthew yang sangat indah dan berkarakter untuk kami "

eh, rasa penasaran kami tak berakhir disini. sesampai dirumah aku langsung mengambil kumpulan buku nama yang kubeli di Gramedia itu. pernasaran, apa arti sebuah nama " Matthew" :D

Anda tau? Arti dari namanya sangat menyentuh dan sangat pas dengan hidupnya dan hidup kami. Matthew yang artinya = Gift Of The Lord atau Hadiah dari Tuhan. Bagaimana aku bisa mengatakannya dia hadiah dari Tuhan? karena aku divonis hampir sulit mempunyai anak, yang secara ilmu kedokteran mereka hanya memberiku Harapan 2% untuk bisa memiliki anak. Tapi semua itu dipatahkan oleh imanku pada Tuhan, Karena Kuasa Tuhan melebihi segalanya. Iman dapat memindahkan gunung, begitu juga aku percaya Tiada yang mustahil bagi Tuhan. aku akan mengupas tuntas kesaksianku nantinya dalam satu cerita. semoga segera terealisasikan. :)

Jadi singkat kata. Nama Matthew sangat cocok dengannya. aku percaya tidak ada yang kebetulan. semuanya rencana Tuhan yang luar biasa. jadi, 38 minggu dalam kandungan saya, lahir lah bayi laki-laki mungil yang sangat lucu. pada tanggal 1 May 2011, pukul 07.33 dengan berat 3800 gram. Kami menamainya :

" MATTHEW HARREN KARTAWIDJAJA  "

Yang artinya :

MATTHEW = Gift Of The Lord 

HARREN = Gabungan dari namaku dan Harya ( Dad and Mom ) - HAR-ya And REN-ny

KARTAWIDJAJA : Nama kakek ( papa nya suamiku ) sekaligus menjadi Last Name - Nama Keluarga Suamiku. 


Setelah usianya menginjak 20 bulan, anda tau apa yang membuat kami sangat bahagia?? dia berhasil menyebut namanya sendiri.

Berikut  percakapan saya dan Matthew 

Mommy : Namanya siapa??

Matt : methiuuu....

Mommy : plokk plokk plokk ( tepuk tangan memberi pujian dan penasaran ingin mendengarkannya sekali lagi ) namanya siapa?? ( sambil menepuk dada Matt )

Matt : Methiuu... ( dengan bangganya ) :D

wahh... kebanggan bagi kami sebagai orang tua ketika dia menyebut nama pertamanya didepan kami. terharu teramat sangat. berharap Matt menjadi anak yang luar biasa didalam Tuhan :)

saya belum sempat memvideokannya, karena matt segera ingin menarik video saya. saya berharap suatu hari nanti saya berhasil menangkap moment yang indah ini.

saya yakin, anda tidak secara kebetulan memberikan nama kepada Putra-putri anda, berharap putra-putri anda juga memiliki karakter sesuai namanya dan sesuai dengan harapan kita semua.

Apa arti sebuah nama.. Tapi nama adalah sebuah doa dan Harapan kepada putra-putri kita semua :)



2 comments:

  1. Kunjungan balik :)

    Anak kita sama2 punya nama gabungan nama ortunya ya :) "Harren" keren sekali :)

    ReplyDelete
  2. Thanks ya mayo, da main ke blog nya matt. :)
    iya nih, bingung cari nama tengahnya matt, eh terinspirasi sendiri mencoba menggabungkan :P
    rencana Harren mau dijadikan nama tengah semua anakku :P biar kompak deh. hahhaha
    Alicia juga bagus banget, gabungan dari nama papi arnold dan mami patricia :)

    ReplyDelete