Thursday, January 12, 2012

Trik mengasah sikap optimis anak

Sikap optimis mendorong seseorang tidak mengalami suatu kondisi yang membuatnya frustasi.namun demikian,sikap optimis bisa dipelajari sejak masa kanak-kanak. Ibu dapat melatih balita menjadi sosok yang optimis dengan melatihnya dalam suasana yang menyenangkan.

mommy akan selalu mensupport kamu matt.. optimis.. matt pasti bisa :)

Kita bisa mendorong sikap optmis anak dengan cara :


  1. Memberi Pujian :  Hal-hal ini tidak sengaja membuat anak bangga,namun merupakan dasar sikap optimis.rasa bangga dapat meningkatkan rasa percaya diri,sehingga anak berani menghadapi apapun yang ada dihadapannya
  2. Hindari membesarkan sikap pesimis : Bila anak mulai mengungkapkan berbagai keluhannya,cukup tunjukkan sikap simpati sederhana dengan melihat segala sesuatu dari segi positif, " Mommy percaya kamu pasti bisa melakukannya .. Ayo  Coba lagi ya "
  3. Berikan contoh perbedaan sikap optimis dan pesimis : berikan contoh pada anak beda orang yang bersikap optimis dan pesimis. dan jelaskan positive dan negative nya. seorang yang pesimis bila ada penolakan, ia akan langsung menyalahkan diri dan rendah diri. sebaliknya dengan sikap optimis, penolakan orang lain tidak terlalu mengecewakannya. tapi justru menantangnyauntuk melakukan dengan lebih baik di kesempatan lain.
  4. Belajar bersabar : Anak akan mengalami sendiri kejadian sehari-hari tanpa anda ada disisinya.seperti dalam pergaulan disekolah.optimisme juga berarti memiliki kesabaran ketika harus menanti.
  5. Memberikan kesempatan mandiri : Berikan kesempatan kepada anak untuk lebih mandiri dan memecahkan masalahnya sendiri.Dalam kesempatan ini anak juga dapat membuktikan bahwa dirinya kompeten dan mendorong sikap optimisnya dalam memcahkan berbagai masalah.

selalu optimis ya sayang.. mommy yakin matt pasti bisa melakukannya :)

selamat mencoba, 

God Bless :)


sumber : http://www.ayahbunda.co.id